Rabu, 18 April 2018

Danau Kandi Sawahlunto


Pesona Danau Bekas Galian Tambang




            Selain wisata sejarah,  di Sawahlunto, Anda bisa mengunjungi kawasan wisata Kandi yang merupakan bekas penambangan batu bara PT. Bukit Asam. Wisata Kandi memiliki objek wisata seperti kebun binatang seluas sekitar 40 hektar dan Resort Wisata Kandi dengan luas 393,4 hektar. Ada 3 danau yang terbentuk dari bekas galian penambangan batu bara di Resort Wisata Kandi, yaitu Danau Kandi, Danau Tanah Hitam, dan Danau Tandikek. Dari ketiga danau bekas tambang, yang paling populer adalah panorama Danau Kandi yang berada di kecamatan Talawi. Untuk masuk ke Danau Kandi, pengunjung cukup membayar tiket Rp 4000. Panorama alam  di sekitar danau yang menyejukkan mata akan membuat pengunjung betah berlama-lama berada di sini.


            Danau Kandi sendiri merupakan danau buatan yang terbentuk dari bekas galian tambang yang melebar yang diakibatkan oleh jebolnya tanggul penahan aliran sungai  Ombilin.  Keberadaan danau bekas kegiatan penambangan terbuka seperti di Danau Kandi Sawahlunto ini mengingatkan pada Danau Kaolin yang ada di Belitung, yang juga terbentuk sebagai akibat kegiatan penambangan yang dilakukan secara masif. Bedanya adalah warna Kaolin yang putih serta cara penambangannya yang hanya menggunakan air bersih memberi panorama berbeda dengan batu bara yang warnanya hitam dan air danaunya dari Batang Ombilin.
            Tumbuhan yang mengelilingi danau Kandi juga menjadi daya tarik objek wisata ini. Karena saat  berada di sekitar danau tersebut Anda akan menghirup segarnya udara sekitar. Anda bisa melakukan banyak hal di sini seperti duduk santai sambil makan bersama keluarga sambil menikmati keindahan alam yang asri. Selain itu Anda juga bisa menikmati keindahan danau tersebut dengan menaiki perahu yang sudah di sediakan bagi para pengunjung wisata tersebut dengan membayar biaya transport untuk mengelilingi luasnya danau yang indah.
 Untuk mencapai Danau Kandi ini dari  kota Sawahlunto, Anda bisa berkendara   sekitar 15 menit yang juga merupakan jalur lintas Sawahlunto menuju Batusangkar atau sebaliknya. Jasa transportasi dari pusat Kota Sawahlunto bisa menggunakan angkutan kota jurusan Talawi atau ojek  yang terdapat di sekitar pasar kota Sawahlunto. Jika Anda menuju kawasan ini dari Kota Bukittinggi dapat menggunakan Bus MKZ, dan Kandi Wisata.


1 komentar:

  1. Habanero chile pepper review: a taste of a new generation
    Habanero chile pepper is 룰렛돌리기 a 바카라 시스템 배팅 법 very spicy chilli pepper. It 포커족보 is known for its intense 파라오 사이트 heat and 토토 라이브 스코어 fruity flavor.

    BalasHapus